Prof. Dr. Gorys Keraf


Related image
Prof. Dr. Gregorius Keraf atau lebih dikenal dengan nama Dr. Gorys Keraf lahir di Desa Lamalera, Lembata, Nusa Tenggara Timur, 17 November 1936. Ia seorang ahli bahasa ternama Indonesia dan salah seorang dosen Universitas Indonesia.[1]

Ia menamatkan SMP di Seminari Hokeng pada tahun 1954. Kemudian menamatkan SMA Syuradikara di Ende pada tahun 1958. Pada tahun 1964 ia menamatkan Jurusan Sastra Indonesia, di Universitas Indonesia (UI). Ia meraih gelar Doktor dalam bidang Linguistik dari UI pada tahun 1978, dengan disertasi Morfologi Dialek Lamalera.

Pada tahun 1962-1965 ia pernah mengajar di SMA Syuradikara. Kemudia mengajar di SMA Santa Ursula dan SMA Santa Theresia pada tahun 1964. Ia menjadi Dosen Unika Atmajaya pada tahun 1967. Kemudian ia mengajar di Perguruan Tinggi Kepolisian, dan Jakarta Academy Of Languages Jakarta pada tahun 1971. Ia menjadi pengajar tetap di Fakultas Sastra UI sejak tahun 1963. Selain itu ia mejadi coordinator Mata Kuliah Bahasa Indonesia dan Retorika di Fakultas Hukum dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UI.[2]

Berikut adalah karya tulis Dr. Gory Keraf:

1.      Komposisi (1971)
2.      Tatabahasa Indonesia (1991)
4.      Diksi dan Gaya Bahasa
6.      Argumentasi dan Narasi
Ia meninggal di Jakarta, 30 Agustus 1997 pada usia  60 tahun. Ia dimakamkan di TPU Pondok Kelapa.[3] 


[1] https://www.merdeka.com/gorys-keraf/profil/
[2] https://id.wikipedia.org/wiki/Gorys_Keraf
[3] Buku Kematian Paroki St. Yoseph Matraman tahun 1997 No. 31.


EmoticonEmoticon